Bupati Siapkan Bus untuk Operasional PESIK U-17 Selama Kompetisi Soeratin

Pewarta : Nurul Ikhsan | Editor : Jamaludin Al Afghani

Kuninganpos.com, Bekasi – Bupati Kuningan Acep Purnama memberikan bantuan kendaraan bus milik Pemkab Kuningan untuk dipakai tim Pesik U-17 dan official selama menjalani laga kompetisi Piala Soeratin di Bekasi.

Kepada Kuninganpos saat melepas keberangkatan tim Pesik U-17 di Pendopo tadi pagi, Bupati Acep mengatakan, ia ingin memastikan sarana prasarana harus memadai guna menunjang kesiapan dan kenyamanan tim Pesik U-17 dan official selama mengikuti kompetisi.

“Walaupun dengan pembiayaan yang serba minim tapi itu tidak menjadi sebuah hambatan,” kata Acep.

Bus yang disediakan oleh Bupati Acep adalah bus VIP ukuran 3/4. Bus juga dilengkapi pengemudi yang siap siaga mengantar tim Pesik U-17, pelatih dan official di semua jadwal pertandingan.

Menurut Manager Pesik U-17 Abdul Haris, sebagai pengurus Pesik dan dan Manager Tim ia menyampaikan terimakasih atas dukungan dan bantuan yang diberikan oleh Bupati Acep Purnama.

Kendaraan bus saat pemberangkatan tim Pesik U-17 di Pendopo Pemkab Kuningan tadi pagi. FOTO: Kuninganpos/Adam Gumelar

“Alhamdulilah dan kami sampaikan terimakasih atas dukungan, perhatian dan bantuan sarana dan prasarana dari Bapak Bupati, khususnya memfasilitasi bus dan drivernya untuk dipakai operasional tim Pesik U-17,” ungkap Haris.

Disampaikan Haris, tadi sore sekitar pukul 15.00 WIB kontingen Pesik U-17 sudah tiba di Bekasi dan sudah menempati hotel.

“Saat ini rombongan sudah sampai di Bekasi dan sudah check in di hotel. Alhamdulilah sampai tujuan dengan selamat. Pemain cukup rileks selama perjalanan karena busnya cukup nyaman. Semua pemain sedang istirahat untuk menyiapkan tenaga besok bertanding laga pertama,” ujar Abdul Haris yang juga menjabat Ketua DPC Kongres Advokat Indonesia (KAI) Kabupaten Kuningan.

By Nurul Ikhsan

Kang Ikhsan, biasa kolega pria kelahiran Kuningan ini dipanggil. Masa remajanya dihabiskan di Kota Cirebon saat ia menempuh pendidikan SMA di kota udang. Sekolah SD dan SMP diselesaikan di Kuningan. Saat SMA, pria humoris dan bageur ini sudah menyukai dunia tulis menulis. Di sekolahnya Kang Ikhsan aktif dalam club menulis dan mengelola majalah dinding (mading). Kecintaan dengan dunia Jurnalistik ia lanjutkan saat kuliah di Jakarta dengan aktif di pers kampus sebagai pemimpin redaksi tabloid kampus pada tahun 1997. Ia juga mendirikan Lembaga Pers Mahasiswa dan Radio Kampus (LEMAPKA) yang anggotanya adalah Organisasi Pers Kampus se Jabodetabek. Pendirian LEMAPKA menurutnya sebagai organ perjuangan untuk mendukung gerakan mahasiswa saat menumbangkan rezim orde baru, hingga kejatuhannya Presiden Suharto. Ia juga aktif di organ gerakan mahasiswa yang tergabung di Forum Komunikasi Senat Mahasiswa se DKI Jakarta (FKMSJ). Beberapa kali mendapat penugasan sebagai jenderal lapangan (Jenlap) memimpin ribuan mahasiswa dari berbagai kampus turun ke jalan menyuarakan gerakan reformasi hingga menduduki Gedung DPR RI. Tak jarang ia menjadi buruan intel dan berurusan dengan Intelpam Polda Metro Jaya karena seringnya memimpin gerakan aksi demonstrasi mahasiswa secara besar-besaran. Sejak masih mahasiswa, Kang Ikhsan bekerja di beberapa media cetak nasional. Selepas menyelesaikan kuliah, Kang Ikhsan masih bekerja aktif di beberapa media nasional koran, majalah dan radio di Jakarta. 20 tahun ia masih mencintai dan aktif menekuni profesi jurnalisnya hingga saat ini memimpin redakasi di Kantor Berita Kuningan (KBK) yang menaungi Kuninganpos.com, Kuninganhits.com, Fajarkuningan.com, Kuningantoday.com, dan KBK Kelas Jurnalistik, serta beberapa media online nasional lainnya.

Tinggalkan Balasan

Berita Menarik Lainnya