Pewarta : Agus Maulani | Editor : Nurul Ikhsan
Kuninganpos.com, Kuningan – Teka-teki siapa yang akan mengisi jabatan Penjabat Bupati Kuningan, nampaknya mulai mengerucut. Salah satunya Indra Purnama yang digadang menjadi kandidat dari Kementerian Dalam Negeri.
Indra Purnama merupakan pegawai eselon II. A Kementerian Dalam Negeri menjabat Kepala Biro Keuangan, Umum dan Hubungan Masyarakat pada Sekretariat Badan Nasional Pengelola Perbatasan.
Sosok tersebut pun mendapat respon positif dari Pengamat Hukum, Politik dan Pemerintahan Kabupaten Kuningan Abdul Haris. Haris menilai sosok Indra Purnama merupakan pejabat yang ahli dalam mengelola keuangan, sehingga diyakini dapat menyelesaikan persoalan kasus yang sedang dialami Pemerintah Kabupaten Kuningan yakni kasus tunda bayar.
“Melihat persoalan yang dihadapi Pemkab Kuningan saat ini dalam kasus tunda bayar, tentu akan berdampak pada Pj Bupati Kuningan. Oleh karena itu, saya berharap yang dapat mengisi Pj Bupati Kuningan adalah sosok yang berkompeten dan bekerja pada lingkungan Kemendagri,” ujar Abdul Haris, Jumat (20/10/2023).
Dijelaskan Haris, jika Pj Bupati Kuningan diisi dari kalangan pejabat lingkup Pemkab Kuningan maupun Pemprov Jabar dikhawatirkan akan terjadi konflik interest.
“Saya sebagai pituin Kuningan sangat setuju bilamana Pj Bupati dijabat langsung utusan dari Kemendagri, apalagi sosok yang ada di lingkungan Kemendagri tentu yang piawai dalam mengelola keuangan,” kata Haris.