Pewarta : Jamaludin Al Afghani | Editor : Nurul Ikhsan
Kuninganpos.com, Cigugur – Tempat makan dan kongkow yang cozy di kawasan wisata alam Cisantana, Cigugur, yaitu Secret Garden (SG) Kuningan di akhir pekan ini akan menghadirkan keseruan kolaborasi penyanyi kelahiran Kuningan yang juga jebolan Dangdut Academy Indosiar 5 Putri Dwi Mega Apriliya, dengan The Five band. Keduanya akan tampil di panggung special event kolaborasi pada Sabtu, 10 Desember 2022, pukul 19.00 WIB.
Spesial kolaborasi Putri dan The Five band menjadi momen menarik dan sayang untuk dilewatkan. Pihak Secret Garden, cafe yang selalu jadi favorit kawula muda dan pemburu kuliner di Kuningan ini memang sudah jauh-jauh hari menyiapkan panggung duet Putri dan The Five untuk menghibur pengunjung Secret Garden di akhir pekan yang spesial.
Manager The Five band Adam Gumelar mengatakan, band asuhannya rutin tampil reguler di SG setiap malam Minggu. Ia juga mengaku sudah menyiapkan suguhan yang akan menghibur pengunjung.

“Alhamdulillah, The Five sudah tampil reguler setiap malam Minggu di Secret Garden Kuningan. Setelah sebelumnya kami dari manajemen band The Five bekerja sama dengan pemilik Secret Garden untuk penunjukkan The Five sebagai home band di SG. Malam minggu besok, The Five akan berkolaborasi dengan penyanyi jebolan Akademi Indosiar ke 5, Putri. Tentunya kami akan menampilkan yang terbaik untuk menghibur pengunjung yang hadir di SG besok. Ayo datang dan nikmati keceriaan malam Minggu bersama kami di Secret Garden,” kata Adam kepada Kuninganpos.com dari Kantor Berita Kuningan, Jumat (9/12/2022) sore.
Ditambakan Adam, ini kolaborasi yang pertama The Five dengan Putri tampil bersama dalam satu panggung. Namun ia optimis, kolaborasi The Five dan Putri akan menghadirkan suasana berbeda di penampilan nanti, selain tentunya akan mengajak pengunjung yang hadir ikut bernyanyi dan bergembira bersama.
“Insyaallah, pengunjung akan menikmati kolaborasi kami menghadirkan musik pop dari The Five dan dangdut dari Putri,” pungkas Adam.