Tinggalkan Rumah Saat Mudik, Damkar Ingatkan Hal Penting Ini

Pewarta : Agus Maulani | Editor : Nurul Ikhsan

Kuninganpos.com – Setiap momen lebaran Idul Fitri masyarakat disibukkan dengan aktivitas mudik ke kampung halaman ataupun ke kota. Unit Pelaksana Teknis Pemadam Kebakaran pada Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Kuningan mengingatkan hal penting kepada masyarakat jika meninggalkan rumah saat mudik.

Langkah antisipasi sebelum mudik atau meninggalkan rumah pada momen lebaran Idul Fitri untuk mencegah terjadinya kebakaran.

Kepala UPT Damkar Satpol PP Kabupaten Kuningan Khadafi Mufti mengatakan, sebelum mudik masyarakat perlu memperhatikan beberapa hal agar rumah aman dari kebakaran.

“Jika masyarakat akan meninggalkan rumah dalam waktu lama, kami sarankan untuk menitipkan rumah kepada tetangga maupun RT lingkungan setempat. Cabut semua kontak arus listrik, sebab pemilik rumah yang mengetahui aliran listrik yang tidak perlu dimatikan,” ujar Khadafi Mufti, Rabu (27/4/2022).

Selain aliran listrik, Khadafi juga meminta, masyarakat untuk mengecek semua atap rumah memastikan agar tidak ada yang bocor. Hal paling utama membersihkan sampah yang bersifat mudah terbakar.

“Regulator gas harus dicabut dan membersihkan potongan kaca maupun botol pun diusahakan dibersihkan, kami harap masyarakat menggunakan instalasi listrik yang standar nasional Indonesia,” kata Khadafi.

By Agus Maulani

Tinggalkan Balasan

Berita Menarik Lainnya