Wabup Ridho Tekankan Perkuat Kapasitas Karang Taruna

Pewarta : Jamaludin Al Afghani | Editor : Heri Taufiq

Kuninganpos.com, Lebakwangi – Wakil Bupati HM Ridho Suganda menghadiri kegiatan Peningkatan Kapasitas Karang Taruna Kabupaten Kuningan, di Graha Bendungan, Desa Bendungan, Kecamatan Lebakwangi, Rabu (24/3/2021).

Turut hadiri Camat Lebakwangi, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), Dinas Sosial, Kades Bendungan, pengurus karang taruna se Kecamatan Karangkancana, Ciwaru, Maleber dan Kecamatan Lebakwangi.

Wabup Ridho Suganda dalam sambutannya mengharapkan Karang Taruna sebagai organisasi swadaya masyarakat yang di dalamnya berisi kumpulan pemuda dapat memberikan manfaat kepada masyarakat.

BACA JUGA : Pemkab Kuningan Teken Mou dengan BPJS Cabang Cirebon

“Karang Taruna yang tumbuh dari oleh dan untuk masyarakat harus bermanfaat bagi masyarakat,” tutur Wabup .

Foto : KUNINGANPOS.com/Diskominfo

Kegiatan peningkatan kapasitas Karang Taruna, menurut Wabup, merupakan momen penguatan integritas Karang Taruna. Melalui kegiatan tersebut dapat dimanfaatkan sebagai momentum untuk saling memberikan informasi, serta membangun jejaring kerja di seluruh Kabupaten Kuningan.

BACA JUGA : Bupati Acep Tinjau Produk Unggulan Desa Pinunjul di Desa Sukamulya

“Hal itu untuk peningkatan kapasitas karang taruna dalam penyelenggaraan meningkatkan kesejahteraan sosial untuk masyarakat,” ucap Wabup.

Ia juga mengatakan, peningkatan kesejahteraan sosial itu misalnya ada problem masyarakat sekitar seperti maraknya penggunaan narkoba/napza bagi generasi muda dan kekerasan terhadap perempuan serta maraknya minuman oplosan dan problem sosial lainnya. Karang Taruna harus siap menjadi pemberi peringatan awal, agar problem tersebut tidak semakin membesar.

Foto : KUNINGANPOS.com/Diskominfo

“Tumbuhkan rasa peduli kepada sesama terutama bagi mereka yang menjadi penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) dan pertahankan budaya gotong royong agar tidak luntur ditelan masa,” jelas Ridho.

BACA JUGA : Kemenag Tindak Tegas KUA yang Lakukan Pungli

Wabup juga mengajak Karang Tarana mampu mewujudkan tumbuh kembang kesadaran tanggung jawab sosial setiap generasi muda warga Karang Taruna dalam mencegah, menangkal, menanggulangi dan mengantisipasi berbagai masalah sosial. Sekaligus membentuk jiwa dan semangat kejuangan generasi muda warga Karang Taruna yang terampil dan berkepribadian, serta berpengetahuan. Ia juga menekankan pentingnya menggali potensi dan kemampuan generasi muda dalam rangka pengembangan keberdayaan warga Karang Taruna.

“Perlu menjalin kerjasama antar generasi muda warga Karang Taruna dalam rangka mewujudkan taraf kesejahteraan sosial bagi msyarakat,” pungkaa Ridho. ***

By Jamaludin Al Afghani

Tinggalkan Balasan

Berita Menarik Lainnya